Mon. Sep 16th, 2024
Timnas Indonesia 4 pertandingan, 4 kemenangan, 15 gol, dan final!Timnas Indonesia 4 pertandingan, 4 kemenangan, 15 gol, dan final!

Timnas Indonesia 4 pertandingan, 4 kemenangan, 15 gol, dan final! Timnas Indonesia U-19 sukses mengalahkan Malaysia U-19 pada babak semifinal Piala AFF U-19 2024, Sabtu (27/7/2024). Pertandingan antar Indonesia vs Malaysia di Stadion Gelora Bung Tomo ini berakhir dengan skor 1-0.

Gol tunggal penentu kemenangan Indonesia lahir pada menit ke-78 melalui sepakan Alfharezzi Buffon. Tendangannya sempat membentur tiang gawang, memantul kiper Malaysia, dan bersarang di gawang.

Indonesia menyusul Thailand ke final. Thailand lebih dulu lolos ke partai puncak berkat kemenangan 1-0 atas Australia. Thailand menang lewat gol bunuh diri Dylan Leonard pada menit ke-13.

Timnas Indonesia 4 pertandingan, 4 kemenangan, 15 gol, dan final!

Ada beberapa fakta menarik di balik lolosnya Indonesia ke final Piala AFF U-19 2024. Termasuk di antaranya adalah rekor sempurna mereka.

Dalam empat pertandingan sejak fase grup hingga semifinal, anak-anak asuhan Indra Sjafri selalu meraih kemenangan. Selain mencatatkan empat kemenangan, mereka juga menyarangkan total 15 gol ke gawang lawan-lawannya.

Indonesia berada satu grup dengan Kamboja, Timor Leste, dan Filipina.

Pertandingan pembuka, Indonesia melumat Filipina 6-0. Pada pertandingan kedua, Indonesia mengalahkan Kamboja 2-0. Pada pertandingan ketiga, Indonesia membungkam Timor Leste 6-2.

Indonesia finis sebagai juara grup dan lolos ke semifinal. Lawannya adalah juara Grup C yang menjadi tim tersubur di fase grup dengan 17 gol, Malaysia. Timnas Indonesia yang menang 1-0 dan lolos ke final.

Rekap hasil lengkap pertandingan Timnas Indonesia di Piala AFF U-19 2024

Grup A: Indonesia 6-0 Filipina
Grup A Kamboja 0-2 Indonesia
(Kadek Arel 71′, Iqbal 86′)
Grup A: Indonesia 6-2 Timor Leste
(Jens Raven 18′, 26′, Alexandre Quintao 45+1′, Kadek Arel 51′, Arkhan Kaka 53′, Kafiatur Risky 56′; Ricardo Bianco 23′, Alexandro Bahkito 86′)
Babak semifinal: Indonesia 1-0 Malaysia
(Alfharezzi Buffon 78′)

Iqbal, Jens Raven, Kadek Arel Pencetak Gol Terbanyak Indonesia

Iqbal Gwijangge, Jens Raven, dan Kadek Arel adalah pencetak gol terbanyak sementara Indonesia di Piala AFF U-19 2024. Jumlah gol masing-masing pemain adalah tiga gol.

Para pemain yang mencetak gol Indonesia di Piala AFF U-19 2024 sejauh ini:

3 gol – timnas Iqbal Gwijangge, Jens Raven, Kadek Arel
2 gol – Arlyansyah Abdulmanan
1 gol – Arkhan Kaka, Kafiatur Risky, Alfharezzi Buffon
Posisi teratas pencetak gol terbanyak turnamen saat ini ditempati oleh pemain Australia, Jake Najdovski. Ia memimpin dengan lima gol.

Jadwal pertandingan Piala AFF U-19 2024: Perebutan Tempat Ketiga dan Final

Pertandingan perebutan tempat ketiga
Australia vs Malaysia
29 Juli 2024
15:00 WIB
Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya

Final
Thailand vs Indonesia
29 Juli 2024
19:30 WIB
Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya

By admin

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *